posaceh.com, Banda Aceh – Wakil Ketua DPD Partai Demokrat Aceh, HT Ibrahim ST MM, yang juga mantan Wakil Ketua DPRK Aceh Besar dan Ketua DPC Demokrat Aceh Besar, secara resmi menyatakan siap menjadi juru kampanye (jurkam) untuk memenangkan pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banda Aceh, H Aminullah Usman SE Ak MM dan H Isnaini Husda SE pada Pilkada 2024 mendatang.
Ia menegaskan dukungan penuh terhadap pasangan Aminullah-Isnaini karena diyakini mampu membawa perubahan positif bagi Banda Aceh. “Saya percaya, dengan pengalaman dan kapasitas yang dimiliki oleh Pak Aminullah dan Pak Isnaini, mereka bisa memajukan Banda Aceh menjadi kota yang lebih baik dan makmur,” ujarnya, dalam acara konsolidasi dan silaturahmi di Posko Pemenangan Aminullah-Isnaini di Lamteh, Kecamatan Ulee Kareng, Banda Aceh, Minggu (29/9/2024).
HT Ibrahim juga menekankan bahwa komitmennya untuk menjadi jurkam bukan hanya karena kedekatan politik, tetapi juga karena rekam jejak dan visi-misi pasangan calon yang sejalan dengan aspirasi masyarakat Banda Aceh. “Ini bukan hanya soal politik, tapi juga soal kepentingan masyarakat. Kita butuh pemimpin yang punya integritas dan rekam jejak yang jelas, dan saya melihat itu pada pasangan Aminullah-Isnaini,” lanjutnya.
Sebagai sosok berpengalaman di kancah politik lokal, HT Ibrahim berjanji akan mengerahkan seluruh kapasitas dan jaringan politiknya untuk memenangkan pasangan Aminullah-Isnaini. “Saya siap turun ke lapangan, bertemu dengan masyarakat, dan menyampaikan program-program yang akan diusung oleh pasangan Aminullah-Isnaini,” tegasnya.
Dalam Pilkada Banda Aceh 2024, pasangan Aminullah Usman dan Isnaini Husda diprediksi akan menjadi salah satu kekuatan utama, mengingat pengalaman Aminullah sebagai mantan Wali Kota Banda Aceh dan Isnaini yang juga pernah menjabat sebagai Wakil Ketua DPRK Banda Aceh. Dukungan dari tokoh-tokoh berpengaruh seperti HT Ibrahim diharapkan semakin menguatkan posisi mereka dalam kontestasi politik tersebut.
Dengan latar belakang yang solid dan dukungan partai, HT Ibrahim optimis pasangan Aminullah-Isnaini akan mendapat kepercayaan dari masyarakat Banda Aceh untuk melanjutkan pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan warga.(Wahyu Desmi)