Olahraga

KONI Aceh Besar Buka Seleksi Atlet Sepakbola Pra PORA

115
×

KONI Aceh Besar Buka Seleksi Atlet Sepakbola Pra PORA

Sebarkan artikel ini
Ketua Umum KONI Aceh Besar, Bakhtiar ST MSi memimpin rapat persiapan pelaksanaan sekeksi atlet sepakbola Pra PORA, di ruang rapat KONI Aceh Besar, Lambaro, Senin (14/4/2025) malam.FOTO/ HUMAS KONI ACEH BESAR

*Digelar 16-17 April di Lapangan Persima Meunasah Krueng

posaceh.com, Kota Jantho – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Aceh Besar resmi membuka seleksi atlet untuk cabang olahraga (cabor) sepakbola dalam rangka menghadapi Pekan Olah Raga Aceh (Pra PORA). Seleksi tersebut dijadwalkan berlangsung selama dua hari, mulai 16 hingga 17 April 2025, dan akan digelar di Lapangan Persima, Gampong Meunasah Krueng, Kecamatan Ingin Jaya, mulai pukul 14.00 WIB.

Ketua Umum KONI Aceh Besar, Bakhtiar ST MSi, menyampaikan bahwa seleksi ini merupakan bagian dari persiapan awal menghadapi Pra PORA yang akan digelar pada akhir Mei hingga Juni mendatang, sesuai dengan surat edaran dari Asprov PSSI Aceh.

“Seleksi ini terbuka bagi seluruh pemuda Aceh Besar yang memiliki potensi dan semangat untuk mengharumkan daerah. Syarat utama adalah memiliki KTP Aceh Besar. Kita ingin pemain muda terbaik yang benar-benar berasal dari daerah ini,” ujar Bakhtiar, di Aceh Besar, Selasa (15/4/2025).

Ia menambahkan bahwa seleksi tersebut juga menjadi ajang penjaringan awal untuk membentuk skuad sepakbola Aceh Besar yang tangguh dan kompetitif.

“Acara ini akan kita buka secara resmi dan terbuka, dan menjadi awal dari proses panjang menuju kesuksesan Aceh Besar di ajang Pra PORA. Kami juga masih menunggu penetapan resmi tuan rumah dari pihak penyelenggara,” imbuhnya.

Kegiatan seleksi tersebut dipastikan akan berlangsung terbuka dan transparan dengan harapan melahirkan tim sepakbola Aceh Besar yang solid dan mampu bersaing di level provinsi.(Wahyu Desmi)