* Bawang Merah Naik Tipis
posaceh.com, Kota Jantho – Pasca memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 79 Tahun Harga cabai merah kini turun lagi di Pasar Induk Lambaro, Kecamatan Ingin Jaya Aceh Besar.
“Setelah memperingati hari kemerdekaan RI ke 79 Tahun, harga cabai merah pada dua minggu yang lalu Rp 50 ribu perkilogram sedangkan seminggu yang lalu di harga Rp 43 ribu perkilogram kini menurun lagi jadi Rp 35 Ribu perkilogram,” ujar Khairil pedagang di Keude Bieng, Lhoknga yang berbelanja di Pasar Induk Lambaro Kecamatan Ingin Jaya Aceh Besar, Jumat (23/08/2024).
Menurutnya, kebutuhan pokok seperti cabai-cabaian merupakan kebutuhan yang sering digunakan masyarakat untuk memasak baik di keseharian maupun adanya pesta perayaan sehingga dengan turunnya harga bahan pokok ini sangat bermanfaat bagi masyarakat.
Khairil juga mengatakan harga cabai hijau Rp 30 ribu perkilogram itu dari harga Rp 35 Ribu perkilogram, sedang kan cabai rawit masih di harga normal Rp 50 ribu perkilogram, sedangkan untuk bawang merah kini naik dari harga Rp 22 ribu perkilogram menjadi Rp 25 ribu perkilogram tapi untuk bawang putih masih bertahan di harga Rp 40 ribu perkilogram itu harga normalnya, sedangkan untuk tomat Medan itu di harga Rp 7 ribu perkilogram beda sama tomat Takengon empat ribu rupiah perkilogram,” sebut Khairil
Dari harga sembako tersebut Khairil berharap agar harga tidak naik lagi, karena dengan harga tersebut masyarakat bisa lebih senang berbelanja tanpa harus terbebani dari harga bahan pokok yang tinggi.
“Ini sudah hampir mendekati Maulid jadi tidak bisa di pastikan harga segitu terus, tapi saya berharap harga ini bisa bertahan untuk kedepannya,” ungkap Khairil. (Ilham Ramadani)