Parlementaria

Golkar Aceh Berzikir, Peringati Maulid Dalam Rangka HUT ke 58

1915
×

Golkar Aceh Berzikir, Peringati Maulid Dalam Rangka HUT ke 58

Sebarkan artikel ini
Ustadz Zul Arafah menjadi penceramah dalam zikir,maulid dan peringatan HUT ke 58 Partai Golkar, di Halaman depan Sekretariat Partai Golkar Kota Banda Aceh, Jumat (14/10/2022) FOTO/ TEUKU AZHARI

posaceh.com, Banda Aceh – Tidak kurang seribuan orang larut dalam Zikir Bersama sekaligus peringatan maulid Nabi Muhammad SAW dalam rangka HUT ke 58 Partai Golkar yang di prakarsai oleh Partai Golkar Kota Banda Aceh dan di ikuti seluruh DPD II Partai Golkar se Aceh

Ketua Partai Aceh Drs H Teuku Muhammad Nurlif SE dalam sambutannya mengatakan,apa yang dilaksanakan pada hari ini Jumat 14/10/2022 yaitu Zikir Bersama dan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW adalah bagian dari pendekatan diri kepada sang pencipta.” Acara Zikir dan peringatan Maulid yang berlangsung hari ini dan di ikuti secara zoom virtual oleh seluruh DPD II merupakan Hablumminannas,yaitu mendekatkan diri kita dengan Allah dan menunjukkan kecintaan kita kepada Baginda Rasulullah SAW,” terang TMN Panggi akrab Teuku Muhammad Nurlif

Sementara itu,pada hari Minggu 16 Oktober 2022 ini, menurut mantan anggota BPK RI ini, Partai Golkar se Indonesia akan mengadakan acara gerak jalan sehat untuk menguningkan Indonesia dan meraih Rekor MURI.

“Laporan dari saudara Iqbal sebagai koordinator bidang peserta,sudah ada 6000 peserta yang akan meramaikan Gerak Jalan Sehat pada hari Minggu di Banda Aceh,tidak hanya itu untuk peserta seluruh Aceh,sudah mendaftar sekitar 40 ribuan peserta dan ini akan terus bertahan sampai pendaftaran di tutup besok Sabtu 15 Oktober 2022,” terang TMN lagi.

Ketua Partai Golkar Aceh Teuku Muhammad Nurlif di dampingi Ketua Harian AMPG Aceh Aidil Fitri memberikan santunan kepada 58 Anak yatim dalam rangka zikir,Maulid Nabi Muhammad SAW sekaligus peringatan HUT Partai Golkar ke 58, di Halaman depan Sekretariat Partai Golkar Kota Banda Aceh, Jumat (14/10/2022)
FOTO/ TEUKU AZHARI

TMN menambahkan,dua hal tersebut yaitu peringatan maulid, Zikir serta Gerak Jalan Sehat adalah dua kegiatan yang saling berkaitan yaitu membangun hubungan manusia dengan Allah dan juga membangun hubungan sesama manusia.
“Sesungguhnya Partai Golkar dengan rakyat memang tidak ada jarak,kami akan terus bekerja dan mengabdi untuk rakyat,” pungkas TMN.

Sementara itu Pj Wali Kota Banda Aceh Bakri Siddiq yang hadir dalam acara zikir dan maulid Nabi Muhammad SAW di Halaman depan Sekretariat Partai Golkar Kota Banda Aceh mengatakan, dirinya yakin bahwa Partai Golkar kedepan akan semakin bersinar, mengingat potensi kadernya yang militan dan punya semangat tinggi untuk kemajuan Partai.
“Partai Golkar di usia yang sudah 58 tahun tentu sudah sangat matang dan berpengalaman,,banyak sekali prestasi yang telah di torehkan Partai Golkar untuk kemajuan pembangunan di negeri ini,” terang Pj Wali Kota Banda Aceh.

Ketua Partai Golkar Aceh Teuku Muhammad Nurlif, Pj Wali Kota Banda Aceh Bakri Siddiq, Ketua Partai Golkar Kota Banda Aceh Sabri Badruddin bersama pengurus Golkar se Aceh larut dalam Zikir yang di pimpin Tgk Adek di Halaman depan Sekretariat Partai Golkar Kota Banda Aceh, Jumat (14/10/2022)
FOTO/ TEUKU AZHARI

Sementara itu, Ketua Partai Golkar Kota Banda Aceh Sabri Badruddin mengatakan bahwa acara Zikir dan doa bersama Partai Golkar di tujukan untuk Ulama Kharismatik Aceh Abu Tumin dan untuk saudara saudara di Aceh Utara dan Aceh Timur yang sedang musibah banjir .
“Kami dari Partai Golkar Aceh ikut berduka cita atas meninggalnya Ulama Kharismatik Aceh Tgk Abu Tumin,semoga arwah beliau diterima disisi Allah SWT, Zikir ini juga kita tujukan untuk saudara kita yang sedang tertimpa musibah di Aceh Utara dan Aceh Timur,” terang anggota DPR Kota Banda Aceh tiga periode tersebut

Acara Zikir di pimpin langsung oleh Tgk Adek, sementara penceramah ust Zul Arafah.”Zikir dan Doa serta peringatan maulid Nabi Muhammad SAW adalah bukti kecintaan kepada Rasulullah dan partai Golkar telah membuktikan hal tersebut,” ungkap ust Zul Arafah.(T Azhari)